Kamis, 17 April 2008
Sedekah Bagi Karib
"sedekah kepada orang miskin mendapatkan satu pahala, sedangkan sedekah kepada kerabat mendapatkan dua pahala, pahala sedekah dan pahala bersilaturrahim" (Hr.At-tirmidzi dari Salman bin Amir).


Mempererat hubungan kekerabatan adalah kewajiban bagi orang-orang mukmin. Haram hukumnya memutus hubungan kekerabatan. Bahkan jika kerabat itu berbuat jahat sekalipun. Dan salah satu cara untuk mempererat hubungan kekerabatan adalah dengan memberikan sedekah.

Sedekah tidak hanya bermanfaat bagi pemberinya dia akhirat, tetapi juga di dunia yang bentuk nyatanya adalah eratnya hubungan kekerabatan. Pemberian sedekah ini sendiri menjadi gambaran keinginan untuk menjaga, memelihara dan mempertahankan hubungan kekerabatan selamanya.

Pada masa Rasulullah SAW ada seorang sahabat dari kalangan Anshar yang dikenal sebagai konglomerat paling kaya di Madinah yang bernama Abu Thalhah. Dan, harta kekayaan yang paling dicintainya adalah kebun Bairuha, yang terletak persis di depan Masjid Nabawi.Di kebun inilah Rasulullah SAW kerap kali singgah dan meminum airnya yang sangat segar.

Suatu saat, Abu Thalhah mendatangi Nabi SAW dan berkata " wahai Rasulullah, aku dengar engkau menerima wahyu yang menyebutkan bahwa kita tidak akan sampai kepada kebajikan yang sempurna sebelum kita menyedekahkan sebagian harta yang kita cintai (QS Ali Imran:92). Dan, harta yang paling aku cintai adalah kebun Bairuha ini. Apa pendapat Anda andaikata kebun ini aku sedekahkan untuk Allah SWT semuanya demi mendapatkan kebajikan dan pahala yang besar disisi Allah?"

Mendengar pertannyaa seperti itu, Rasulullah SAW menjawab, "itu adalah harta yang amat menguntungkan. Aku telah mendengar apa yang engkau utarakan tadi.Menurutku, akan jauh lebih baik jika engkau memberikannya kepada kerabatmu." (HR Bukhari-Muslim dari Anas bin Malik).

Tidak hanya kepada kerabat yang berbuat baik kepadamu, kerabat yang selalu berbuat buruk dan membencimu pun dianjurkan untuk diberi sedekah.

Bahkan, Rasulullah SAW mengatakan sedekah kepada kerabat yang seperti ini dinilai sebagai sedekah terbaik, "sebaik-baik sedekah adalah kau berikan kepada kerabat yang membencimu." (HR Al-Hakim dari Ummu Kultsum binti Uqbah).

Diharapkan, dari sedekah ini ia berubah pikiran dan sikapnya.Serta menyadari bahwa kerabat yang ia benci ternyata memberinya sedekah, yang artinya ia mencintainya.


sumber :Buletin Jumat YLKM Batam
posted by Fadli @ 23.56  
0 Comments:
Posting Komentar
<< Home
 
 

Pasang radiobox ini!

Keluarkan radiobox (pop up)

.....
Foto Saya
Nama:
Lokasi: batam, kep.riau, Indonesia
Udah Lewat
Arsip
motto
bacalah...bacalah dengan menyebut nama Tuhanmu...
Surat ALi Imran ayat 191
"mereka yang senantiasa mengingat Allah dalam waktu berdiri,waktu duduk dan waktu berbaring dan mereka senantiasa memikirkan tentang kejadian langit dan bumi, seraya mereka berkata :Wahai Tuhan kami,tidak engkau jadikan semua ini dengan sia-sia.Maha suci Engkau, maka jauhkanlah kami dari azab api neraka"
dunia

ketika hari mulai gelap...kelamlah semua pandangan...sirna sudah rasa yang ada...tinggallah raga diam terpaku...menunggu waktu berlalu...kan kah ada asa tersisa...untuk esok hari...jika sang surya menghadirkan diri...

Links
Template by
Free Blogger Templates